Perpustakaan FKH UGM telah menerima kunjungan Tim Pustakawan Balitvet Bogor pada hari Selasa, 26 Maret 2019 dalam rangka menjalin kerjasama perpustakaan bidang veteriner. Ini adalah kunjungan kedua setelah tahun 2016 yang lalu juga berkunjung ke Perpustakaan FKH UGM. Dalam kunjungan ini dibahas berbagai hal terkait kepustakawanan dari kedua perpustakaan.
Kunjungan kali ini menghasilkan nota kerjasama yang ditandatangani kedua perpustakaan antara lain sepakat jalin kerjasama dalam pengelolaan perpustakaan bidang veteriner dalam hal :
- pengadaan dan pemanfaatan koleksi baik cetak maupun elektronik/digital bidang veteriner
- pelayanan teknis perpustakaan
- pengembangan SDM pengelola perpustakaan
- pinjam antar perpustakaan (interlibrary loan)
Harapannya, semoga dengan adanya kerjasama ini mampu membawa kemajuan, manfaat dan keuntungan kedua belah pihak. Perpustakaan khususnya, FKH UGM dan Balitvet Bogor umumnya.
Terima kasih.